GELORA.ME - Siapa yang tak kenal dengan sosok Gina Rinehart? Ya ia merupakan sosok crazy rich asal Australia yang punya banyak kekayaan.
Bahkan kekayaan Gina Rinehart ini menduduki peringkat pertama orang terkaya di Australia.
Seperti dilansir GELORA.ME dari laman theguardian.com pada Senin, 29 Januari 2024, kekayaan Gina Rinehart ini mencapai Rp516,8 triliun.
Sebelumnya Gina Rinehart merupakan perempuan asal Australia yang lahir pada 9 Februari 1954.
Di Australia Gina Rinehart juga kerap dikenal dengan nama lengkap Georgina Hope Hancock.
Adapun ayah Gina Rinehart bernama Lang Hancock sedangkan ibunya bernama Hope Margaret Nicholas.
Bukan orang sembarangan, ayah dari Gina Rinehart juga merupakan sosok penemu deposit biji besi terbesar di dunia.
Bukan hanya itu, ayah dari Gina Rinehart juga punya perusahaan bernama grup Hancock Prospecting.
Dalam dunia pendidikan, Gina Rinehart pernah bersekolah di St Hilda’s Anglican School for Girls di Australia.
Sebagai anak orang kaya, sejak kecil kehidupan Gina Rinehart sudah mendapat perintah untuk menggantikan posisi ayahnya di perusahaan bijih besi.
Usai menyelesaikan pendidikannya, Gina Rinehart lanjut sekolah di University of Sydney di jurusan ekonomi.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: hops.id
Artikel Terkait
Perempuan ini review jujur kue ulang tahun murah The Harvest, cuma Rp50 ribuan: Kemasan premium dan free totebag!
Megawati banyak dikira pakai tindik, dr Soni ungkap yang dipakai anak Soekarno adalah Plugs Nasal Filter, harganya di bawah Rp100 ribuan?
Ramalan Zodiak hari ini, Minggu 4 Februari 2024: Aries cobalah kencan kilat, Taurus finansial lagi baik-baik saja
Ken and Grat review Indomie goreng lokal vs luar negeri, ternyata berbeda dari segi ini: Mienya tipis, rasanya lebih...