Bocah 13 Tahun Ini Adalah Manusia Pertama, Yang Berhasil Menyelesaikan Game Tetris Hingga Level 157 dan Membuat “Kill Screen”

- Sabtu, 06 Januari 2024 | 20:01 WIB
Bocah 13 Tahun Ini Adalah Manusia Pertama, Yang Berhasil Menyelesaikan Game Tetris Hingga Level 157 dan Membuat “Kill Screen”

GELORA.ME - Video game hits Tetris, berhasil diselesaikan utuk pertama kalinya oleh seorang anak berusia bernama Willis Gibson.

Willis Gibson yang masih berusia 13 tahun diklaim telah berhasil menyelesaikan permainan Tetris di level 157.

Gibson alias "blue scuti" telah mencapai suatu tahap dimana permainan Tetris tersebut sudah tidak bisa dilanjutkan lagi.

Baca Juga: Bagi Yang Fanatik Dengan Ponsel Samsung, Nih Catat Tanggalnya Mainnya Kapan Seri S24 Bisa Dilakukan Pre-Order

Dunia game menyebutnya sebagai “kill screen”, ketika kode Tetris mengalami glitch dan game akhirnya mogok atau berhenti bekerja.

“Saat saya mulai memainkan game ini, saya tidak pernah menyangka akan (berhasil) membuat game ini crash atau mengalahkannya,” ujar Willis Gibson melalui kanal YouTube-nya.

Dengan begitu, keberhasilan Willis Gibson dalam menaklukkan game Tetris Ini merupakan sebuah rekor dunia secara keseluruhan.

Tetris tidak seperti game yang pada umumnya bisa diselesaikan. Permainan berbentuk puzzle ini tidak ada habisnya.

Inilah sebabnya mengapa pemain terus-menerus menyusun balok-balok yang jatuh di game Tetris bukan untuk mendapatkan skor tertinggi, tetapi kemenangan sebenarnya adalah berusaha bermain sejauh mungkin hingga sistem menyerah.

Willis Gibson pun akhirnya berhasil mencapai target tersebut pada tanggal 21 Desember 2023.

Baca Juga: Hindu Dinyatakan Sebagai Agama Terbesar Ke-3 di Dunia Yang Punya 1,2 Miliar Pengikut, Begini Sejarah Perjalanannya Dari Awal Hingga Kini

Bocah itu memicu “kill screen” di level 157, yang dianggap sebagai kemenangan kemenangan terhadap game Tetris oleh komunitas game.

"Selamat kepada 'blue scuti' atas pencapaian luar biasa ini, suatu prestasi yang melampui semua batasan yang ada dalam permainan legendaris ini," ucap Maya Rogers, CEO Tetris, dalam sebuah pernyataan resmi, yang dikutip dari AP.

Maya Rogers menambahkan informasi bahwa Tetris akan merayakan hari jadinya yang ke-40 di tahun ini. 

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: tigaaksara.com

Komentar