GELORA.ME - Apa agama Gading Marten? Mungkin banyak orang yang akan menjawab Kristen.
Namun, faktanya agama Gading Marten bukanlah Kristen. Ia pernah mengungkapnya dalam suatu podcast.
Terungkap pula bahwa ternyata agama Gading Marten berbeda dengan mantan istrinya, Gisella Anastasia.
Saat Gading hadir di podcast Agak Laen, Gading mengungkap bahwa dirinya berasal dari keluarga multikultural yang punya latar belakang berbeda, mulai dari budaya, ras, dan agama.
"Gue besar di keluarga yang campur juga gitu," tuturnya, dilansir Hops.ID dari YouTube Agak Laen Official pada Rabu, 23 April 2025.
Ibunya, Farida Sabtijastuti atau akrab disapa Mama Tuti dulunya beragama Islam. Namun, ia memutuskan pindah ketika menikah dengan ayah Gading, Roy Marten.
Diketahui, aktor senior tersebut berasal dari Salatiga dengan menganut agama Kristen, "Bokap Kristen. Salatiga kan banyak Kristennya."
Setelah itu, ayahnya menikah lagi dengan ibu sambung Gading setelah bercerai dari istri pertamanya. Lagi-lagi, istri kedua Roy mulanya seorang Muslim.
"Mama (Farida Sabtijastuti) pada akhirnya pindah Kristen. Sama, Mama Ana juga keluarganya Muslim semua, orang Cianjur. Karena sama papa, jadi pindah Kristen," katanya.
Berkat latar belakang keluarganya itulah membuat Gading mempunyai keluarga yang multikultural.
Meski begitu, Gading terlahir sebagai Kristen karena kedua orang tuanya menganut agama tersebut.
Namun, siapa sangka bahwa ia memutuskan pindah agama saat SMA. Bukan pindah ke Islam seperti mayoritas keluarga besarnya, ia memilih Kristen Ortodoks sebagai keyakinan barunya.
Hal itu terungkap lewat jawaban dari pertanyaan Bene Dion, host di podcast tersebut.
"Oh berarti baru pindah ke ortodoks itu SMA? Gimana ceritanya?" tanya Bene. "(Karena) baru masuk ke Indonesia," jawab Gading.
Meski baru masuk ke Indonesia, menurut Gading, justru keyakinan inilah yang menjadi awal bagi agama Kristen di dunia.
"Justru awalnya itu. Awal awal Kekristenan kan Ortodoks," pungkas Gading.
Kepercayaan Gading tersebut juga dikonfirmasi oleh Gisel yang menyebut bahwa dirinya mempunyai agama yang berbeda dengan mantan suaminya itu meski di KTP sama-sama Kristen.
"Aku sama Mas Gading itu kan emang sama-sama agamanya tuh kalau di KTP itu sama-sama Kristen ya. Mas Gading kan Ortodoks, aku Kristen biasa," ujar Gisel dalam podcast yang diunggah di YouTube Ussy Andhika Official pada tahun 2019.
"Itu beda banget caranya. Kita gak pergi ke ritual yang sama, gak mendapat siraman yang sama gitu. Jadi kehidupannya tuh kita cari sendiri-sendiri gitu," tambah mantan istri Gading Marten itu.
Seperti diketahui, agama resmi di Indonesia adalah Islam, Kristen Protestan, Kristen Katolik, Hindu, Buddha, dan Konghucu.
Meskipun Kristen Ortodoks tidak termasuk agama resmi, agama ini tetap diakui di Indonesia sejak tahun 1991.***
Artikel Terkait
Jejak digital Paula Verhoeven digeruduk netizen: Video lawas narasumber HIV/AIDS jadi sorotan
Hotman Paris Alami Gangguan Pendengaran Gegara Sering Terpapar Dentuman Musik
Bocor Dokumen Salinan Putusan Perceraian Baim Wong, Paula Verhoeven Disebut Kena HIV
Beredar Isu Kena HIV, Paula Verhoeven Tak Bisa Berkata-kata Saat Ditanya Soal Penyakitnya