TR.Sabaruddin HR Mantan Ketua Tuha Peut Gampong Lueng Teuku Ben, Siap Bertarung di Pemilu 2024 dari Partai Ummat Nomor Urut 4

- Sabtu, 03 Februari 2024 | 22:31 WIB
TR.Sabaruddin HR Mantan Ketua Tuha Peut Gampong Lueng Teuku Ben, Siap Bertarung di Pemilu 2024 dari Partai Ummat Nomor Urut 4


Nagan Raya -- Pesta demokrasi sudah di ambang pintu dan tinggal menghitung hari, tepatnya pada Rabu tanggal 14 Februari 2024.

TR.Sabaruddin HR Putra Lueng Teuku Ben, kelahiran 1 Februari 1965 di Lueng Teuku Ben, Kecamatan Kuala kala itu,saat ini berdomisili Dusun 3. Pada tahun ini, dia ikut mencalonkan diri sebagai Caleg Legislatif DPRK Nagan Raya dari partai Ummat Periode 2024-2029.

Sabaruddin Panggilan sehari-hari Leddin punya keinginan dan cita-cita menjadi anggota legislatif. Tujuan terbesarnya yaitu ingin menampung dan menyuarakan aspirasi masyarakat Kabupaten Nagan Raya khususnya dapil 3, tahun 2024.

TR. Sabaruddin saat ditemui Klikanggaran di desa Lueng Teuku Ben Kecamatan Kuala Pesisir, Minggu(3/1/24) menyampaikan permohonan doa dan dukungan untuk dirinya.

Baca Juga: Maju Pesat, Rusia Memimpin Pertumbuhan Ekonomi di Eropa dengan Kecerdasan Buatan sebagai Pendorong Utama

"Saya tidak mau jual janji tapi saya ingin buktikan kepada masyarakat dengan hasil kerja nyata nantinya. Saya memohon doa serta dukungan dari masyarakat agar saya dapat duduk menjadi Anggota legislatif DPRK Nagan Raya dengan Amanah,” katanya.

Leddin yang diusung oleh partai PU (Partai Ummat) juga memiliki moto "Lawan Kezaliman Tegakkan Keadilan".

Calon Legislatif no urut 04 dapil 3 ini mewakili Kecamatan Kuala,Kecamatan Kuala Pesisir, dan Kecamatan Tadu Raya Kabupaten Nagan Raya.

Pak Sabar juga menambahkan bahwa dia juga pernah menjabat sebagai Tuha Peut selama 10 Tahun. Dia pun merupakan Pekerja Pers 35 Tahun dan Karyawan Perusahaan PT. Socfindo Medan Perkebunan Seunagan. Nyatanya memiliki pengalaman pekerjaan yang cukup mumpuni sehingga menjadi pegawai honorer di Pemda Kabupaten Aceh Barat tahun 1980 silam.

Baca Juga: Puluhan Ribu Petani dan Penyuluh Hadiri Bimtek Bersama Menteri Amran Sulaiman di Kota Palopo

Kemudian sebelum di Aceh Barat pernah bergabung menjadi timses Partai Golongan Karya selama 2 periode.

Insya Allah tahun 2024 Leddin panggilan di 23 Kabupaten Kota Provinsi Aceh siap bertarung dan mencalonkan diri sebagai Caleg legislatif DPRK Nagan Raya, Insya Allah Masyarakat  memberi dukungan untuk naik sebagai Caleg legislatif Anggota DPRK Nagan Raya.

Sekali lagi, Leddin berharap sangat agar masyarakat dapil 3 pada tanggal 14 Februari mendatangi TPS–TPS terdekat untuk mencoblos no urut 04.

"Jangan sampai masyarakat golput, gunakan hak pilih anda!” tegas sang Keturunan Raja itu. (*)

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: klikanggaran.com

Komentar