MALANG KOTA – Dua pekan tidak keluar rumah, Widagdo Tandyo, 68, ditemukan meninggal dunia kemarin (1/2).
Warga Jalan Nusa Barong 2 A, Kelurahan Kasin, Kecamatan Klojen tersebut ditemukan tergeletak di lantai kamar dalam keadaan telentang.
Perutnya sudah membesar dan jasad korban mengeluarkan aroma tidak sedap.
Ketua RT 10 Widowati mengatakan, Widagdo sudah tinggal di rumah dua lantai tersebut sejak lahir.
Sebelumnya, dia tinggal bersama orang tuanya.
Setelah orang tuanya meninggal dunia, dia tinggal sendirian.
”Tadi (kemarin, 2/1) beberapa warga yang tinggal di depan rumah mendatangi saya. Mereka khawatir karena sudah dua minggu yang bersangkutan tidak keluar rumah,” ujar Widowati ditemui di lokasi kejadian.
Setelah itu warga memutuskan masuk ke dalam rumah.
Saat tiba di lantai dua, ternyata kamar korban dikunci dari dalam.
Warga sudah mencium aroma tidak sedap, sehingga memutuskan untuk mendobrak pintu kamar.
Tapi sebelumnya mereka sudah menghubungi aparat.
”Kemudian warga dibantu babinsa mendobrak pintu kamar. Dari situ diketahui bahwa yang bersangkutan meninggal dalam kondisi telentang dan perut membesar,” terang dia.
Di kamar korban ditemukan beberapa obat-obatan.
Meski begitu, Widowati tidak mengetahui penyebab meninggalnya korban.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: radarmalang.jawapos.com
Artikel Terkait
Menag Geram, Jan Hwa Diana Tega Potong Gaji Karyawan Jika Pergi Salat Jumat
Gempa 4,6 SR Guncang Padang Panjang, Warga Berhamburan Keluar Rumah
Polisi di Buton Utara Dipecat Usai Dilaporkan Perkosa Ibu Mertua, Tak Terima Kini Ajukan Banding
Pengusaha es kristal di Langkat diintimidasi, pabriknya ditutup paksa oleh ormas SPSI dan PP