RadarJombang.id - Kecelakaan tunggalmerenggut nyawa dua pemotor terjadi di jalur provinsi Ploso-Babat, tepatnya di Dusun Klubuk Timur, Desa Sukodadi, Kecamatan Kabuh, Selasa (23/1) siang.
Dua pemotor yang berboncengan tewas setelah masuk parit dan menabrak tiang dalam kecelakaan tunggal di Kabuh, Jombang.
Dari data yang dihimpun di lokasi, kecelakaan tunggal yang berujung dua pemotor tewas itu terjadi sekitar pukul 14.00.
Awalnya, sebuah Honda Beat nopol S 2942 CR berjalan dari arah selatan.
“Dari Malang katanya, mau ke Bojonegoro,” ungkap Supri, 40, warga di lokasi.
Sepeda motor itu dikendarai Erik Bima Saputra, 17, warga Desa Bulu, Kecamatan Balen, Kabupaten Bojonegoro.
Saat itu dia membonceng Kartining, 44, yang juga beralamat di Desa Bulu, Kecamatan Balen, Kabupaten Bojonegoro.
Baca Juga: Kecelakaan Maut di di Bareng Jombang, Pemotor Tewas Usai Motornya Tabrak Bokong Truk
“Sepeda motor memang kencang, tiba-tiba mengarah ke kanan hingga menyeberang ruas jalan,” lanjutnya.
Sepeda motor itu akhirnya keluar dari aspal dan masuk parit. Motor itu juga menabrak tiang kabel telepon di pinggir jalan.
“Sepertinya mengantuk, dua-duanya meninggal di tempat kejadian,” tambah Supri.
Kecelakaan itu dibenarkan Kanitgakkum Satlantas Polres Jombang Iptu Anang Setiyanto.
Baca Juga: Ngebut Pakai CBR, Pemotor Asal Sumobito Tewas Usai Tabrak Median Jalan Arteri di Jombang
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: radarjombang.jawapos.com
Artikel Terkait
Ancam Tidak Beri Nilai, Guru PJOK di Lumajang Tunjukkan Alat Vitalnya ke Siswi SD saat VC
Sosok Rafithia Anandita Mantan Istri Dokter Cabul Syafril Firdaus, juga Berprofesi sebagai Dokter
Ketua Organisasi Keagamaan di Asahan Diduga Kirim Foto Alat Kelamin ke Istri TNI
MBG Kembali Bermasalah, Belasan Siswa di Batang Diduga Alami Keracunan