Jatuh Dari Pohon Durian, Petani Tewas Patah Leher, Ini Kronologinya

- Senin, 22 Januari 2024 | 08:31 WIB
Jatuh Dari Pohon Durian, Petani Tewas Patah Leher, Ini Kronologinya

 

GIANYAR, Radar Bali.id-Pada hari Minggu tanggal 21 Januari 2024,  sekira pukul 09.00 Wita Telah terjadi peristiwa kecelakaan kerja yang mengakibatkan korban Meninggal Dunia ( MD) TKP di Banjar Begawan, Desa Melko, Payangan, Gianyar.

Seorang pria bernama I Wayan Tamba, 41,  tewas mengenaskan usai terjatuh dari pohon durian. Peristiwa itu terjadi pada Minggu (21/1/2024) sekitar pukul 09.30 Wita di Banjar Begawan, Desa Melinggih Kelod, Payangan, Gianyar. 

Kapolsek Payangan, AKP I Nengah Sona menjelaskan, petani asal Banjar Ket, desa Taro, Tegalallang Gianyar itu bersama dengan saksi I Nyoman Suparsa melakukan aktivitas menebang pohon durian di lahan milik warga I Made Nada. Saat itu, korban I Wayan Tamba memanjat pohon durian yang tingginya sekitar 15 meter dan dengan diameter 45 CM.

 Baca Juga: Pohon Tumbang di Baturiti, Tabanan, Rumah Warga Berantakan Tertimpa

 "Korban memanjat untuk menebang dahan yang biasanya dilakukan untuk mengurangi dampak ketika pohon tumbang," katanya. Namun nahasnya, saat salah satu dahan berhasil ditebang, tiba-tiba angin berhembus  yang mengakibatkan tubuh korban terpental dan melayang jatuh dari pohon durian dan menimpa dahan pohon yang sudah dipotong oleh korban sendiri.

 Korban kemudian tak sadarkan diri. Melihat hal itu, rekannya berteriak meminta pertolongan terhadap orang-orang yang berada diseputaran TKP. Selanjutnya warga sekitar mendatangi lokasi dan mengevakuasi korban ke RSU Payangan guna mendapat penanganan medis.

 Setelah dilakukan pertolongan oleh Tim Medis RS Payangan  dengan dilakukan pemeriksaan luar, maka Korban dinyatakan sudah meninggal dunia. Hasil pemeriksaan luar oleh tim medis, korban mengalami patah tulang tangan kiri, luka pada dahi, leher dan mengalami patah tulang leher belakang.

 "Pihak keluarga Korban telah menerima dengan ikhlas atas meninggalnya Korban sebagai musibah dan tidak akan menuntut kepada pihak manapun," pungkasnya. [*]

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: radarbali.jawapos.com

Komentar