INFOINDONESIA.JAKARTA – Mobil Kia Forte berupaya untuk memimpin segmen sedan kompak dengan inovasi, gaya, dan performa.
Mobil Kia Forte ini sendiri diketahui mampu bersaing dengan pesaingnya seperti mobil Mazda 3, mobil Honda Civic dan mobil Ford Focus.
Lalu mobil mana yang terbaik? Simaklah perbandingan antara mobil Kia Forte, mobil Mazda 3, mobil Honda Civic dan mobil Ford Focus berikut ini.
Mobil Kia Forte vs Mobil Mazda 3
- Kia Forte memiliki MSRP yang lebih rendah dibandingkan dengan mobil Mazda 3 sehingga harga dari mobil Kia Forte lebih terjangkau dibandingkan dengan mobil Mazda 3.
- Pengemudi juga akan mendapatkan Garansi 5 Tahun untuk mobil Kia Forte, sedangkan untuk mobil Mazda3 hanya hanya mendapatkan Garansi Dasar 3 Tahun.
- Mobil Kia Forte juga lebih hemat bahan bakar dengan rata-rata 38 mil per galon di jalan raya.
Sementara nilai rata-rata untuk mobil Mazda 3 sedikit lebih rendah di 37 mil per galon di jalan raya.
- Kedua model mobil ini juga dapat menampung lima orang dewasa dengan nyaman.
Mobil Kia Forte vs Mobil Honda Civic
- Mobil Kia Forte adalah mobil yang lebih terjangkau jika dibandingkan dengan mobil Honda Civic.
- Mobil Kia Forte memiliki tangki bahan bakar yang jauh lebih besar daripada mobil Honda Civic, sehingga dapat menempuh jarak yang lebih jauh dibandingkan dengan mobil Honda Civic.
- Kedua model mobil ini hadir dengan mesin 2.0 liter empat silinder yang secara sempurna menyeimbangkan kelincahan dan juga efisiensi.
- Kedua model mobil tersebut juga telah hadir dengan penggerak roda depan dan menyalurkan tenaganya melalui transmisi manual standar.
Mobil Kia Forte vs Mobil Ford Focus
- Jika volume penumpang penting bagi anda, maka mobil Kia Forte adalah pilihan terbaik untuk anda.
Mobil ini menawarkan ruang 96,2 kaki kubik sedangkan untuk mobil Ford Focus hadir dengan ruang 90,7 kaki kubik.
- Mobil Kia Forte juga hadir dengan volume bagasi lebih banyak dengan ruang 14,9 kaki kubik dan Ford Focus hanya memiliki ruang 13,2 kaki kubik.
- Mobil Kia Forte memiliki jauh lebih banyak fitur seperti ventilated front seats yang tidak tersedia di mobil Ford Focus.
- Mobil Forte memiliki tenaga lebih besar berkat adanya mesin 164 tenaga kuda yang tersedia, sementara untuk Ford Focus memiliki mesin hanya dengan 160 tenaga kuda saja. ***
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: infoindonesia.id
Artikel Terkait
Setelah bZ4X dan C-HR+, Toyota Siapkan Yaris Listrik
Berpotensi Terbakar, Hyundai Tarik Ribuan Unit Tucson
Daftar Mobil Harga Rp200 Jutaan Cocok untuk Mudik Lebaran, Ada Model Hybrid hingga Listrik
Beli Mobil bekas, Jangan Salah Pilih Begini Ciri-Ciri Kendaraan Pernah Terendam Banjir