BondowosoNetwork.com - Yamaha Lexi LX 155 dirilis beberapa waktu lalu langsung head to head dengan Honda Vario 160.
Dua skutik berdek bawah rata dan dengan mesin yang tak jauh beda ini berlomba-lomba untuk memenangkan pasar.
Kira-kira, jika dibandingkan antara Yamaha Lexi LX 155 dengan Honda Vario 160, menang mana?
Dilansir dari laman resmi Astra Honda Motor dan Yamaha Indonesia, berikut ulasannya.
Yamaha Lexi LX 155 mengandalkan mesin blue core 155.9 cc, SOHC, 1 silinder, injeksi VVA, dan berpendingin cairan.
Dan untuk Honda Vario 160 menggendong mesin 156.9 cc, 4 langkah, 4 valve, eSP plus, PGM FI, dan berpendingin cairan.
Dari kedua mesin tersebut menghasilkan kecepatan dan torsi maksimum di angka 11,3 kW/8000 rpm dan 14,2 kW/6500 rpm vs 11,3 kW/8500 rpm dan 13,8 Nm/7000 rpm.
Untuk kapasitas tangki BBM di angka 4,2 liter vs 5,5 liter.
Sama-sama menggunakan ring 14, namun beda di ukuran ban, 90/90 dan 100/90 vs 100/80 dan 120/70.
Pada ukuran ketinggian jok dengan dasar tanah pun tak jauh beda, 770 mm untuk Lexi LX 155 vs 778 mm untuk Vario 160.
Pada persoalan harga, kedua skutik ber dek bawah rata ini bersinggungan langsung dan sangat kompetitif.
Untuk Lexi LX standar 25.350.000, Lexi LX s 26.850.000, dan Lexi LX connected ABS 29.900.000.
Sedangkan Vario 160 CBS Active dibanderol dengan 26.639.000, CBS Grande 26.889.000 dan tipe tertinggi ABS din angka 29.513.000.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: bondowoso.jatimnetwork.com
Artikel Terkait
Setelah bZ4X dan C-HR+, Toyota Siapkan Yaris Listrik
Berpotensi Terbakar, Hyundai Tarik Ribuan Unit Tucson
Daftar Mobil Harga Rp200 Jutaan Cocok untuk Mudik Lebaran, Ada Model Hybrid hingga Listrik
Beli Mobil bekas, Jangan Salah Pilih Begini Ciri-Ciri Kendaraan Pernah Terendam Banjir