GELORA.ME -- Pasar otomotif roda dua di Indonesia, saat ini masih dikuasai dua brand Jepang, yakni Honda dam Yamaha.
Bahkan, hingga saat ini dua brand Jepang tersebut, yakni Honda dan Yamaha, masih terus bersaing untuk menjadi raja di pasar otomotif Indonesia, khususnya roda dua.
Meski sama-sama merajai puncak penjualan di Indonesia, ternyata keduanya diketahui memiliki kebiasaan yang hampir sama dalam hal meluncurkan produk-produk terbarunya.
Hal itu tidak lepas dari novasi terus dilakukan kedua brand ini, dalam menentukan keinginan pasar.
Hanya saja, sering ditemukan kemiripan dari inovasi kedua brand, antara Yamaha dan Honda dalam meluncurkan produk-produk barunya.
Dimana, Yamaha selalu menjadi pembuka dalam menentukan segmen baru apa yang akan diluncurkan, terutama dalam hal teknolgi.
Barulah kemudian Honda mengikuti, dengan meluncurkan segmen baru yang tidak kalah dengan apa yang diluncurkan Yamaha.
Sepertinya, hal itulah yang membuat kedua pabrikan mampu terus bertahan karena riset serta inovasi yang terus dilakukan dalam membaca kebutuhan pasar.
Seperti ketika Yamaha yang sukses meramaikan pasar motor matik nya, melalui Yamaha Mio.
Hal itupun diikuti Honda dengan meluncurkan Honda BeAT, produk dengan segmen yang sama.
Honda pun sukses merajai pasar motor matik nya, dengan penjualan tertinggi sepanjang masa.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: ayopalembang.com
Artikel Terkait
Setelah bZ4X dan C-HR+, Toyota Siapkan Yaris Listrik
Berpotensi Terbakar, Hyundai Tarik Ribuan Unit Tucson
Daftar Mobil Harga Rp200 Jutaan Cocok untuk Mudik Lebaran, Ada Model Hybrid hingga Listrik
Beli Mobil bekas, Jangan Salah Pilih Begini Ciri-Ciri Kendaraan Pernah Terendam Banjir