BondowosoNetwork.com - Honda terus memanjakan para pecinta skutik dengan meluncurkan model terbarunya, Honda Forza 250.
Motor skutik ini tidak hanya menawarkan desain yang menarik.
Tetapi juga performa yang mengagumkan dengan harga yang sangat terjangkau.
Honda Forza 250 didukung oleh mesin bertenaga berkapasitas 249 cc.
Menjadikannya pilihan ideal bagi para pengendara yang menginginkan kombinasi performa dan efisiensi bahan bakar.
Baca Juga: Hadir Dengan Sistem Anti Lock Braking System, Yamaha NMax Siap Adu Kecanggihan dengan Honda PCX 160
Mesin ini merupakan Single Cylinder, 4-Stroke, 4-Valve SOHC Engine yang tangguh dan handal.
Mesin Honda Forza 250 mampu menghasilkan tenaga maksimal sebesar 23.19 hp pada 7500 rpm dan torsi maksimal mencapai 24 Nm pada 6250 rpm.
Keunggulan ini memberikan akselerasi yang responsif dan kecepatan maksimum hingga 110 kmph.
Dengan kecepatan itu menjadikan Forza 250 sebagai pilihan unggul dalam kelasnya.
Dengan pipa knalpot model Single Exhaust, Forza 250 tidak hanya memberikan performa yang optimal tetapi juga tampil dengan desain yang menonjol.
Knalpot tunggal memberikan sentuhan modern pada tampilan motor ini.
Forza 250 menggunakan sistem penggerak Belt Drive yang memberikan kenyamanan dalam pengendaraan sehari-hari.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: bondowoso.jatimnetwork.com
Artikel Terkait
Setelah bZ4X dan C-HR+, Toyota Siapkan Yaris Listrik
Berpotensi Terbakar, Hyundai Tarik Ribuan Unit Tucson
Daftar Mobil Harga Rp200 Jutaan Cocok untuk Mudik Lebaran, Ada Model Hybrid hingga Listrik
Beli Mobil bekas, Jangan Salah Pilih Begini Ciri-Ciri Kendaraan Pernah Terendam Banjir