GELORA.ME - Chelsea gagal menaklukkan Wolverhampton Wanderers pada pekan ke-18 Premier League 2023/2024. Mereka kalah 2-1.
Kehilangan tiga poin dari Molineux Stadium membuat Chelsea semakin sulit naik ke papan atas klasemen. Mereka mandek di papan tengah.
Manchester United juga gagal lagi. Setan Merah sekarang tak lagi menakutkan. Pasukan Erik ten Hag itu dipermalukan West Ham United 2-0.
Baca Juga: Kalahkan Chelsea 2-1, Wolves Samai Raihan 22 Poin The Blues
Sementara itu kemenangan 1-0 Luton Town atas Newcastle United jadi momen penuh haru.
Fans dan pemain Luton Town memberikan kemenangan ini spesial untuk kapten mereka, Tom Lockyer.
Seperti diketahui, Tom Lockyer kolaps di lapangan pada pekan ke-17. Saat itu pertandingan Luton Town versus AFC Bournemouth akhirnya dihentikan.

Baca Juga: Liverpool Tidak Dihadiahi Penalti saat Lawan Arsenal, Jurgen Klopp Masih Kesal dengan Wasit
Untuk Big Match antara Liverpool versus Arsenal berakhir imbang. Skor akhir laga sengit tersebut 1-1.
Berikut hasil lengkap pekan ke-18 Premier League 2023/2024.
Crystal Palace VS Brighton & Hove Albion 1-1
Aston Villa VS Sheffield United 1-1
Manchester City VS Brentford (ditunda)
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: alonesia.com
Artikel Terkait
Dituding Bukan Wanita, Petinju Aljazair Imane Khelif Menangis: 'Allah Bersama Saya, Allahu Akbar'
Kontroversi Olimpiade Paris: Izinkan Atlet Transgender Ikut Tinju Wanita, Lawan Auto Babak-belur!
Raih Medali Perak, Gaya Santai Atlet Penembak Turki Jadi Sensasi di Olimpiade Paris 2024
Belal Muhammad, Petarung Palestina Pertama yang Raih Gelar Juara UFC