Kalahkan Urawa Red Diamonds, Al Ahly Rebut Juara Tiga Piala Dunia Antarklub 2023

- Sabtu, 23 Desember 2023 | 06:01 WIB
Kalahkan Urawa Red Diamonds, Al Ahly Rebut Juara Tiga Piala Dunia Antarklub 2023

GELORA.ME - Al Ahly sukses mengalahkan Urawa Red Diamonds dalam duel perebutan tempat ketiga Piala Dunia Antarklub 2023 di Prince Abdullah Al Faisal Stadium, Jumat (22/12/2023).

Meski hanya memperebutkan posisi ketiga, laga kali ini berlangsung menarik. Urawa Red dan Al Ahly sama-sama bermain menyerang dan akhirnya mencetak banyak gol.

Gol Urawa Red dicetak oleh Jose Kante dan Alexander Scholz. Gol Scholz datang dari titik penalti.

Baca Juga: Aston Villa Incar Posisi Puncak Klasemen, Siap Habisi Sheffield United

Sedangkan gol Al Ahly disumbangkan Yasser Ibrahim, Percy Tau, dan Al Maaloul. Gol lainnya dihasilkan dari bunuh diri Yoshio Koizumi.

Jalannya Laga

Urawa Red Diamonds langsung memberikan tekanan ke pertahanan Al Ahly. Beberapa serangan mereka berhasil masuk ke kotak penalti lawan.

Namun, Al Ahly-lah yang mencetak gol pertama pada menit ke-19. Yasser Ibrahim sukses mencatatkan namanya di papan skor lewat tendangannya dari dalam kotak penalti setelah timnya mendapat tendangan sudut. 

Pada menit ke-25 Al Ahly kembali mencetak gol. Kali ini dari tendangan kaki kiri Percy Tau dari dalam kotak penalti. Ia memanfaatkan umpan Koka. 

Perayaan kemenangan Al Ahly merebut juara ketiga Piala Dunia Antarklub usai menumbangkan wakil Jepang, Urawa Red Diamonds 4-2.
Perayaan kemenangan Al Ahly merebut juara ketiga Piala Dunia Antarklub usai menumbangkan wakil Jepang, Urawa Red Diamonds 4-2. (Instagram/@alahly)

Baca Juga: Manchester City Ucapkan Selamat Hari Ibu, Netizen Ikutan Heboh

Urawa Red kemudian mampu mencetak gol balasan pada menit ke-42. Mereka menjebol gawang Al Ahly berkat tendangan Jose Kante.

Skor 1-2 bertahan hingga turun minum. Lalu di awal babak kedua, Urawa Red mengubah taktiknya.

Alhasil, mereka mampu menyamakan skor melalui Alexander Scholz pada menit ke-54. Ia menjebol gawang Al Ahly lewat titik penalti. Hadiah dari poin 12 diberikan setelah Mohamed Hany melakukan handball. 

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: alonesia.com

Komentar