Jadwal Pertandingan Liga Spanyol Hari Ini: Villarreal vs Celta Vigo, Prediksi Skor, Susunan Pemain, H2H dan Live Score

- Rabu, 20 Desember 2023 | 16:01 WIB
Jadwal Pertandingan Liga Spanyol Hari Ini: Villarreal vs Celta Vigo, Prediksi Skor, Susunan Pemain, H2H dan Live Score

GELORA.ME - Villarreal vs Celta Vigo merupakan salah satu pertandingan Liga Spanyol yang sudah dinanti-nantikan oleh semua pecinta bola di Indonesia.

Laga antara Villarreal vs Celta Vigo ini bakal tersaji di stadion Estadio de la Ceramica, Villarreal, pukul 03:00 WIB (dini hari), Kamis (21/12/2023).

Dalam laga lanjutan pada kompetisi Liga Spanyol 2023-2024 ini, kedua tim sama-sama berambisi untuk meraih poin sempurna jelang libur natal tahun ini.

Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain Athletic Bilbao vs Las Palmas, Tim Tamu Lebih Diunggulkan dalam Meraih Kemenangan dilaga Ini

Pertarungan menarik tim papan bawah klasemen kompetisi Liga Spanyol tahun 2023-2024 ini dapat disaksikan lewat beIN Sports dan streaming Vidio.

Tim berjuluk Kapal Selam Kuning ini baru saja mengalami kekalahan dipekan lalu dengan skor telak 4-1 oleh Real Madrid.

Hal itu membuktikkan bahwa rapuhnya pertahanan dari Villarreal yang sudah kebobol sebanyak 10 dalam 3 laga terakhir musim ini.

Baca Juga: 128 Tahun BRI: Meningkatkan Inklusi Keuangan di Indonesia

Kondisi ini berbeda dengan kondisi yang dimiliki oleh tim tamu Celta Vigo dalam beberapa laga terakhir mereka.

Celta Vigo saat ini berada di posisi ke-18, mereka terpaut 3 poin dari Villarreal yang menduduki peringkat ke-15.

Akan tetapi, dalam 8 pertandingan di semua kompetisi, Celta Vigo hanya 1 kali mengalami kekalahan.

Baca Juga: Menyelusuri Jejak BRI Liga 1 2023/2024: Persaingan Sengit Menuju Babak 4 Besar

Pada pekan lalu Celta Vigo sukses meraih hasil positif dengan mengalahkan Granada CF skor tipis 1-0.

Prediksi Pertandingan Villarreal vs Celta Vigo
Duel sengit Villarreal vs Celta Vigo di pertengahan musim 2023-2024 ini melibatkan adu taktik atau strategi dua pelatih senior atau kawakan yaitu Marcelino Garcia dan Rafa Benitez.

Celta Vigo memiliki kelemahan terhadap penyelesaian akhir, dari sebanyak 13,6 kali percobaan di setiap laganya, mereka hanya mampu mencetak sebanyak 16 gol saja.

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: indonewstoday.com

Komentar