Paula Verhoeven diduga positif mengidap HIV dalam putusan perceraiannya dengan Baim Wong.
Ketika namanya kembali dipojokkan dengan isi putusan tersebut, Paula justru tidak berkutik.
Ditanya langsung oleh Densu, ibu dua anak ini terpantau menunduk dan menangis.
Namun pada saat yang sama, ada beberapa pihak yang setia berada di samping Paula Verhoeven.
Salah satunya adalah Tengku Zanzabella yang menyentil masa lalu dari Baim Wong.
Ditilik pada Kamis (24/4/2025), Tengku Zanzabella menyinggung soal masa lalu Baim Wong yang pernah mengonsumsi narkoba.
Bukan sekadar rumor, penggunaan narkoba tersebut pernah dikonfirmasi langsung oleh Baim Wong pada Februari 2018 lalu.
Bahkan nama dari Baim Wong masuk ke dalam daftar Target Operasi (TO) polisi kala itu. Beragam pertanyaan pun muncul di benak publik.
Sembari mengakui, Baim Wong bercerita soal dirinya yang mencoba-coba narkoba namun tidak sampai ke dalam tahap mengonsumsi sabu-sabu.
Lebih lanjut, terkuak bahwa Baim Wong mengonsumsi ganja, namun tidak dengan jenis narkoba yang lain seperti heroin ataupun kokain.
Meski wawancaranya terjadi pada 2018, momen coba-coba tersebut terjadi dalam waktu yang cukup lama.
Mantan suami dari Paula Verhoeven tersebut mengaku pernah mengonsumsi narkoba dari 2005 hingga 2008.
Sementara itu, belum diketahui kapan kah Baim Wong berhenti untuk menenggak minuman keras.
Pasalnya, ayah dua anak ini juga mengaku sebagai seorang pria yang sempat menikmati nikmatnya minuman keras.
Lantas, mengapa Baim Wong memutuskan untuk berhenti mengonsumsi narkoba?
Masih dalam kesempatan yang sama, alasan tersebut berkaitan dengan wejangan yang disampaikan oleh mendiang ayahnya.
Melalui cerita Baim Wong, wejangan tersebut berkaitan dengan istri seperti apa yang diinginkan oleh seorang Baim Wong.
Secara tegas, sang Ayah menyampaikan bahwa seorang istri adalah cerminan dari suaminya.
Jika Baim Wong adalah sosok yang nakal, begitu pula dengan perempuan yang kelak akan menjadi istrinya.
Jika Baim Wong meminum minuman keras, sebaiknya tidak terkejut bila menemukan istri dengan kebiasaan yang sama.
Bukan sekadar wejangan yang dikarang, wejangan tersebut adalah apa yang disampaikan di dalam Al Quran.
"Kalau kamunya nakal ya istrinya nakal. Kalau kamu minum (mabuk) ya dapat istri yang juga minum," ujar sang Ayah kepada Baim Wong.
"Ini bukan kata-kata papa, tapi kata-kata Alquran, jadi ya terserah kamu," sambung Baim Wong melalui ceritanya.
Menariknya, setelah mendengar wejangan tersebut, Baim Wong memutuskan untuk berhenti mengonsumsi narkoba keesokan harinya.
Pasalnya, Baim sendiri mengidam-idamkan sosok istri yang salihah dan baik.
"Saya langsung berhenti besoknya. Semua. Karena saya mau istri yang solehah, baik, cantik, jadi saya berhenti. Tapi sampai sekarang belum dapat (istri)," jelas Baim Wong.
Bila dikaitkan dengan hari ini, Baim tampaknya benar-benar mendapatkan sosok istri sesuai dengan alasan tersebut.
Tanpa melihat apa yang ada di balik pintu rumah tangganya, kesan baik publik atas seorang Paula Verhoeven tidak bisa ditampik.
Ketika menikahi Baim, Paula memang belum memutuskan untuk mengenakan hijab.
Namun seiring dengan berjalannya waktu, istri Baim tersebut terpantau rajin datang ke pengajian hingga benar-benar mengenakan hijab tahun lalu.
Bagi publik, Paula Verhoeven adalah sosok istri yang salihah bahkan ketika digugat cerai.
Alih-alih disebut berselingkuh seperti klaim Baim Wong, Paula dianggap sebagai sosok pasangan yang menjaga nama baik Baim Wong hingga hari ini.
Sumber: suara
Foto: Baim Wong usai menerima kunjungan hakim Pengadilan Agama Jakarta Selatan di kediamannya kawasan Tanah Kusir, Jakarta, Jumat (21/3/2025) [Suara.com/Adiyoga Priyambodo].
Artikel Terkait
Momen Jusuf Hamka Muak Difitnah Pemerintah, Padahal Negara Utang Rp 800 Miliar
Penahanan Ditangguhkan, Kades Kohod Bebas
Hakim Ali Muhtarom Simpan Uang Rp5,5 Miliar di Kolong Kasur, Komisi III DPR: Sangat Memalukan
APBN Tekor, Sri Mulyani Tarik Utang Baru Rp 250 Triliun