Mantan Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong punya pekerjaan baru. Ia baru diumumkan bergabung ke Seongnam FC yang merupakan salah satu tim di Korea Selatan.
Saat ini Seongnam FC berkompetisi di K League 2 2024/2025 atau divisi kedua Liga Korea Selatan. Menariknya, Shin Tae-yong bukan bergabung sebagai pelatih di tim tersebut, namun menjadi General Manager part-time.
Seongnam FC mengumumkan Shin Tae-yong sebagai manajer umum paruh waktu hingga akhir tahun ini melalui akun Instagram @sfc.seongnam Rabu (16/4/2025). Tentu ini sangat menarik karena sebelumnya STY ditunjuk sebagai wakil presiden Federasi Sepak Bola Korea (KFA).
Sekadar informasi, Shin Tae-yong adalah legenda Seongnam FC. Dulunya tim ini bernama Seongnam Ilhwa Chunma.
STY pernah membela klub ini sebagai pemain dan pelatih berprestasi. Wajar, jika juru formasi asal Korea Selatan itu begitu disegani Seongnam.
Shin Tae-yong membela Seongnam FC pada 1992-2004, satu-satunya klub yang diperkuatnya di Korea Selatan. Ia mempersembahkan sedikitnya 15 gelar bergengsi untuk Seongnam FC, di antaranya enam trofi Liga Korea Selatan, tiga Piala Liga Korea Selatan, satu Liga Champions Asia, hingga satu Piala Super Asia.
Tidak sampai di situ, saat menjadi pelatih pun jasa STY untuk Seongnam cukup besar. Ia mengantarkan tim itu meraih satu gelar Liga Champions Asia dan Piala FA Korea.
Nah, kali ini tugas Shin Tae-yong bersama Seongnam agak berbeda. Sebagai General Manager, Shin Tae-yong akan menjalankan peran sebagai pendukung, berkontribusi dalam pengembangan klub dan membantu pelatih Seongnam FC, Jeon Kyung-jun, dalam memperkuat operasional tim.
"Seongnam FC adalah tim yang tak pernah saya lupakan sejak masa bermain saya. Melihat sejarah klub, saya rasa posisi klub saat ini tidak mencerminkan warisannya," ujar Shin Tae-yong dilansir dari laman resmi klub, Rabu (16/4/2025).
"Berdasarkan pengalaman saya selama ini, saya akan berusaha membantu Seongnam, tidak hanya untuk promosi, tetapi juga kembali ke posisi yang semestinya, dengan mendukung klub dan skuad yang ada sebaik mungkin," imbuhnya.
Sekadar informasi, Seongnam adalah salah satu klub sukses di Korea Selatan meski saat ini berada di kasta kedua. Dari segi koleksi trofi liga domestik, mereka hanya kalah dari Jeonbuk Hyundai Motors.
Shin Tae-yong jadi wakil presiden KFA
Beberapa waktu lalu, KFA resmi menunjuk Shin Tae-yong sebagai wakil presiden di federasi. Ia ditugaskan dengan tanggung jawab di bidang kerja sama eksternal.
Jabatan ini juga tentunya menarik karena bukan dari segi pengembangan tim nasional. KFA menunjuk STY karena percaya pada rekam jejaknya dalam hubungan internasional.
Sebelumnya, Shin Tae-yong juga menegaskan tidak mau melatih tim manapun sampai batas waktu yang belum ditentukan. Saat ini, STY mau istirahat terlebih dahulu.
Belum lama ini, ia dirumorkan bakal melatih Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya. Namun, dengan tegas ia bantah rumor tersebut.
"Itu tidak berdasar. Padahal, tidak ada tawaran dari Indonesia. Tidak ada tawaran yang nyata, dan saya tidak mendengar apapun secara langsung," kata Shin Tae-yong seperti dilansir dari News Daily.
"Tidak ada rencana. Saya berencana untuk beristirahat dari peran saya sebagai manajer selama sekitar satu tahun," ucap Shin Tae-yong.
"Saya berencana untuk mempelajari sepak bola lebih lanjut selama saya beristirahat. Saya tidak punya rencana untuk posisi manajerial saya berikutnya saat ini. Tidak seorang pun tahu apa yang akan terjadi di masa depan," ia menambahkan.
Meski begitu, STY tidak menutup kemungkinan melatih suatu saat ini. Ia juga terbuka melatih tim mana pun jika situasinya sudah tepat.
"Tentu saja, akan menyenangkan jika saya mendapat tawaran dari tim yang bagus, tetapi saya tidak akan terlalu serakah dan hanya beristirahat," pungkasnya.
Sumber: suara
Foto: Shin Tae-yong gabung Seongnam FC sebagai manajer umum paruh waktu. (Dok. Seongnam)
Artikel Terkait
Selain Ijazah, Risman Sianipar Soroti Skripsi Jokowi yang Ternyata Berbeda dengan Teman Seangkatan
Pertemuan Don Dasco dengan Aktivis Eggi Sudjana Cs peristiwa realitas bukan sekedar April Mob
Juru Parkir Kafe di Pasuruan Nekat Tantang Duel Polisi Terekam CCTV
Tugu Titik Nol di IKN Jadi Bahan Tertawaan di Medsos Karena Bertuliskan Lorem Ipsum