Kasus dugaan suap terkait putusan lepas perkara korupsi ekspor crude palm oil (CPO) memasuki babak baru.
Kali ini, Kejaksaan Agung (Kejagung) menyita puluhan moge alias motor gede dan sepeda mewah yang diduga terkait dengan kasus ini.
Motor-motor yang disita bukan kaleng-kaleng.
Ada Harley Davidson, Triumph, Vespa, Italjet, BMW, hingga Norton.
Bahkan, sepeda pun gak ketinggalan—ada BMC dan Lynskey yang dikenal sebagai “sepeda sultan”.
“Setelah penggeledahan di beberapa tempat, baru saja kita menerima sekitar 21 unit sepeda motor berbagai jenis dan tujuh unit sepeda,” kata Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejagung, Harli Siregar, Minggu, 13 April 2025.
Soal siapa pemilik kendaraan mewah itu? Harli belum buka suara.
“Nanti kita rilis lengkap apa saja yang sudah disita penyidik,” ujarnya.
Kasus ini sendiri makin ramai sejak Kejagung menetapkan empat tersangka, termasuk nama beken seperti MAN, mantan Ketua PN Jakpus yang sekarang menjabat sebagai Ketua PN Jaksel.
Ia diduga menerima suap hingga Rp60 miliar, lewat perantara panitera muda perdata, WG.
Dua kuasa hukum, MS dan AR, juga ikut dijerat.
Setelah diperiksa pada Sabtu malam, 12 April 2025, mereka langsung ditahan untuk 20 hari ke depan.
Kejagung terus mengembangkan kasus ini, dan tampaknya baru awal dari bongkar-bongkaran megaskandal minyak goreng yang satu ini.
Sumber: disway
Foto: Kali ini, Kejaksaan Agung (Kejagung) menyita puluhan moge alias motor gede dan sepeda mewah yang diduga terkait dengan kasus ini.--Istimewa
Artikel Terkait
Tak Cukup ke UGM, Massa Akan ke Solo Buktikan Langsung Ijazah Jokowi
Rektor UGM Absen Pertemuan TPUA soal Ijazah Jokowi, Masalah Segenting Ini kok Dihindari!
Bagaimana HUAWEI Band 10 Meningkatkan Latihan Anda
UGM soal Guru Besar Dipecat karena Kekerasan Seksual tapi Masih Digaji: Asas Praduga Tak Bersalah