GELORA.ME - Nasib orang tua yang kini harus kehilangan dua putra dari tiga bersaudara, Mat Tanjar dan Mat Terdam, yang meregang nyawa karena carok Madura melawan Hasan Tanjung.
Orang tua mereka kini hanya memiliki satu anak lagi setelah kehilangan dua anaknya dalam peristiwa carok di Bangkalan, Madura, Jawa Timur yang menimpa Mat Tanjar dan Mat Terdam.
Warga Bangkalan yang menghormati Mat Tanjar dan Mat Terdam datang berbondong-bondong ke rumah duka di Tanjungbumi untuk mengikuti pengajian.
Meski kalah dalam carok dengan Hasan Tanjung, kedua korban tetap dihargai oleh masyarakat.
Suasana pengajian yang digelar di rumah duka terasa haru dan khidmat.
Hal ini terlihat dari video yang viral di media sosial TikTok yang menampilkan suasana pengajian.
Terlihat nama-nama korban yang dipasang di dinding rumah orang tua mereka. Antara lain ada Mat Tanjar, Mat Terdam, Najehri, dan Hafid.
Pada video yang diunggah oleh akun TikTok @ripindhapistar yang dikutip oleh Kilat.com pada 18 Januari 2024.
“Pengajian di Tanjung Bumi rumah duka Alm. Mat Tanjar,” tulis pemilik akun.
Dari kolom komentar, diketahui bahwa Mat Tanjar dan Mat Terdam adalah saudara kandung dari tiga bersaudara.
Setelah kematian keduanya, hanya tinggal satu anak yang tersisa di keluarga itu.
Baca Juga: DANA Mod Apk Unlimited Saldo 2024 Full Fitur Premium! Apa Saja Keuntungan dan Resikonya
“Tiga bersaudara, sekarang cuma sisa satu,” ungkapnya.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: blora.suaramerdeka.com
Artikel Terkait
Enam Bulan Pemerintahan Prabowo: The Extraordinary, The Good, The Bad, and The Ugly
Mantan Muncikari Ragukan Ayu Aulia Setop Jadi Ani-Ani: Kalau Taubat, Makan dari Mana?
Tinggalkan Proyek Mercusuar Jokowi, Prabowo Lebih Mementingkan Rakyat
Datang ke UGM, Roy Suryo Ungkap Jurusan yang Diambil Jokowi Tak Ada