GELORA.ME - Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD DKI Jakarta, Gembong Warsono meninggal dunia di RSUP Pertamina. Gembong dikabarkan meninggal dunia akibat serangan jantung.
“Telah meninggal dunia, rekan sahabat dan saudara kita seperjuangan Bapak Gembong Warsono, Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Provinsi DKI Jakarta di RSUP Pertamina,” kata Sekretaris Fraksi PDIP DPRD DKI Dwi Rio Sambodo, Sabtu (14/10/2023).
Rio menuturkan Gembong meninggal pada pukul 01.32 WIB dini hari. Dia mengatakan Gembong meninggal diduga akibat serangan jantung.
“Betul (serangan jantung),” jelasnya kepada wartawan.
Berdasarkan informasi yang diterima, rencananya jenazah Gembong Warsono akan dikebumikan usai shalat Dzuhur di Taman Pemakaman Tanah Kusir, Jakarta Selatan.
Sumber: okezone
Artikel Terkait
[INFO] Wapres Gibran Ajak Generasi Muda Berani Buat Terobosan: Harus Bisa Beradaptasi & Manfaatkan Peluang!
Wpsora: Menyediakan Solusi Digital untuk Bisnis Modern di Indonesia
Gesekkan Anu hingga Chat Mandi Bareng, Pegawai Wanita Polisikan Anggota Dewan Jakarta Barat
Kadis Perindag Sumut Dinonaktifkan Usai Cemarkan Nama Baik Bobby Nasution