GELORA.ME - Subdit Jatanras Polda Metro Jaya menggiring puluhan orang yang tertangkap basah tengah asik bermain judi pakyu dan tashio di Jalan Dewi Warna, Sawah Besar, Jakarta Pusat.
Kasubdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya, AKBP Indrawienny Panjiyoga mengatakan pihaknya mengamankan puluhan orang pemain judi yang didominasi lanjut usia (lansia).
Menurutnya penggerebekan dilakukan pihaknya saat puluhan orang pelaku perjudian itu tengah asik bermain.
"Malam ini kami dari Subdit Jatanras melakukan pengungkapan tindak pidana perjudian yang terjadi di Jl Dwi Warna Sawah Besar, Jakarta Pusat," kata Panjiyoga saat ditemui di Polda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (13/6/2023).
"Kami berhasil mengamankan 60 orang yang diduga, baik sebagai penyelenggara maupun pemain. Ada 2 jenis permainan yang dimainkan di situ yaitu judi Pakiyu dan Tashio," sambungnya.
Nasanya dari pantauan tvOnenews.com di lokasi, puluhan pelaku perjudian belasan diantaranya merupakan wanita lansia.
Bukannya sibuk menikmati waktu bersantai malam hari bersama keluarga, justru belasan wanita lansia tersebut harus berhadapan dengan pihak kepolisian.
Mereka digiring masuk ke gedung Ditreskrimum Polda Jaya secara bersamaan usai diturunkan dari truk logistik Polda Metro Jaya.
Kini puluhan pelaku judi pakyu dan tashio itu tengah menjalani pemeriksaan secaea mendalam oleh pihak Subdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya.
"Itu nanti kami hitung ulang (wanita lansia), nanti di dalam akan dilakukan pemeriksaan lagi. Semuanya yang ada di situ pelaku tindak pidana perjudian," pungkasnya.
Sumber: tvone
Artikel Terkait
Penegakan Hukum Era Prabowo Maju, Tapi Mandek di Oligarki dan Petinggi Koalisi
Amran Sulaiman: Ada Pengamat dari Kampus Ternama bakal Dipenjara
Akhirnya Jokowi Tunjukkan Ijazah Asli dari SD sampai Kuliah UGM, Tapi Kok...
Sudah 65.025 Porsi Makan Bergizi Gratis Dibuat, Tapi Ibu Ira Belum Dapat Bayaran Sepeser Pun