Jakarta: Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menindaklanjuti hasil pemeriksaan laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKPN) Wali Kota Pangkalpinang Maulan Aklil pada Rabu, 17 Mei 2023. Lembaga Antirasuah mau mengirim tim untuk mengecek asetnya.
"KPK akan kirim tim ke Pangkalpinang, mendalami asal usul kepemilikan aset," kata Deputi Pencegahan dan Monitoring KPK Pahala Nainggolan di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta Selatan, Selasa, 23 Mei 2023.
Pahala mengatakan Maulan memiliki sejumlah kegiatan usaha yang sudah dilaporkan dalam LHKPN-nya. Sebagian diantaranya yakni ruko, perkebunan sawit, dan kos-kosan.
Tim KPK bakal mendatangi seluruh kegiatan usaha itu. Pemeriksaan dilakukan dengan mendalami sumber dana sampai asesmen pendapatan.
"Kalau bilang kos-kosan itu berapa gede kos-kosannya, berapa pendapatannya. Kalau di perkebunan berapa banyak dia punya, kira-kira berapa penghasilannya," ucap Pahala.
Baca Juga: Walkot Pangkalpinang dan Sekda Jatim Dipanggil KPK Terkait LHKPN
Hasil asesmen nantinya bakal divalidasi dengan data perbankan yang dimiliki Maulan. KPK juga bakal mendalami transaksi keluar dan masuk dalam aktivitas perbankannya.
"Jadi kita mau validasi informasi yang kita dapat dari yang bersangkutan, dan dari data-data perbankan yang sudah kita peroleh, transaksi keuangan keluar masuk," tutur Pahala.
Maulan diperiksa KPK pada Rabu, 17 Mei 2023. Dia bungkam usai dimintai keterangan.
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news GELORA.ME
Sumber: medcom.id
Artikel Terkait
Macet di Tanjung Priok Bikin Resah, Pramono Minta Maaf
Ridwan Kamil Laporkan Lisa Mariana ke Bareskrim
Viral di Media Sosial X Penampakan Tugu Titik Nol IKN Bertuliskan Lorem Ipsum, Apa Artinya?
Serangan Udara AS Tewaskan 80 Orang di Yaman, 150 Orang Terluka