Heru Budi Kena Evaluasi PKS Gara-gara Anies Baswedan, PSI Minta Pj Gubernur DKI Bikin Terobosan

- Senin, 22 Mei 2023 | 14:01 WIB
Heru Budi Kena Evaluasi PKS Gara-gara Anies Baswedan, PSI Minta Pj Gubernur DKI Bikin Terobosan

Laporan Wartawan TribunJakarta.com Elga Hikari Putra

TRIBUNJAKARTA.COM, GAMBIR - Fraksi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) DPRD DKI Jakarta menanggapi evaluasi tajam yang diberikan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) di enam bulan kepemimpinan Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono.

Sekretaris Fraksi PSI di DPRD DKI Jakarta William Aditya Sarana meminta Heru Budi untuk lakukan sejumlah terobosan demi kemajuan Jakarta.

William pun menilai evaluasi yang diberikan PKS kepada Heru Budi lantaran dianggap tak meneruskan program kerja dari Anies Baswedan sebagai hal yang tidak tepat.

Anggota DPRD termuda di Kebon Sirih itu kemudian membeberkan sejumlah hal progresif yang menurutnya sudah tepat dilakukan Heru Budi.

"Banyak yang dilakukan Pak Heru untuk menangani masalah banjir, kemacetan dan problema Jakarta," kata William, Senin (22/5/2023).

Baca juga: Heru Budi Dorong Upaya Jaga Ekosistem dan Lingkungan saat Pencanangan HUT ke-496 Kota Jakarta

"Kami minta Pak Heru untuk lebih banyak melakukan terobosan di DKI," lanjut dia.

Dia pun mengapresiasi Heru Budi yang justru bisa mengerjakan proyek yang sebelumnya mangkrak di era Anies.

"Kami apresiasi kerja akselerasi percepatan penyelesaian sodetan dan normalisasi Sungai Ciliwung yang mangkrak di era Pak Anies," kata dia.

Selain itu, William juga mengapresiasi beberapa gebrakan yang sudah dilakukan Heru Budi diantaranya menambah 267 taman baru di Jakarta hingga optimalisasi kinerja ASN melalui promosi, rotasi dan demosi.

"Pak Heru juga kembali mengoptimalkan kanal-kanal aduan baik secara offline maupun online agar masyarakat bisa langsung menyampaikan keluhan dan masalahnya," ungkap William.

William menambahkan, yang perlu dilakukan Heru Budi juga harus menyiapkan transisi Kota DKI Jakarta yang nantinya tidak lagi menjadi Ibu Kota Negara.

"Transisi ini harus betul-betul dijalankan dengan baik dan mengedepankan kepentingan warga Jakarta," tuturnya.

PKS Sebut Heru Budi Tak Punya Gagasan

Sebelumnya, Skretaris Fraksi PKS di DPRD DKI Jakarta, M. Taufik Zoelkifli menyebut Heru Budi tak memiliki gagasan untuk membangun Jakarta namun malah enggan meneruskan program Anies.

Diantaranya untuk mengurai masalah kemacetan di Jakarta.

"Jadi pembangunan transportasi di Jakarta kelihatannya jadi putus, tidak berlanjut karena di awal dulu (era Anies) mengutamakan transportasi publik, kemudahan jalan, trotoar diperbesar karena kita mengutamakan juga dari bawah, dari pejalan kaki, pesepeda hingga transportasi publik.

Tapi sekarang enggak ya, beberapa tempat di trotoarnya juga dihilangkan lagi, jadi kemudian prioritas sekarang tuh di transportasi mobil dan itu mobil pribadi dan kemudian dia menimbulkan kemacetan," papar Taufik kepada wartawan, Jumat (19/5/2023).

Baca juga: Berjuang Sejak 2019, Ketua RT Bersyukur Laporan Ruko Serobot Bahu Jalan di Pluit Direspon Heru Budi

Anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta itu pun membandingkan dengan era Anies Baswedan saat memimpin yang memaparkan programnya dalam Rencana Pembangunan Daerah (RPD) 2023-2026.

Menurutnya, andai saja Heru Budi mau mengikuti RPD yang sudah digagas Anies maka persoalan di Jakarta bisa mudah teratasi.

"Tapi kemudian yang saya lihat, Pj Gubernur yang sekarang enggan untuk memakainya.

Padahal menurut saya, dia (Heru) sendiri belum punya strategi, visi misi, yang jelas tentang penanganan kemacetan," kata Taufik.

"Harusnya gampang saja, ikuti yang sudah dibuat lima tahun sebelumnya. Itu sudah bagus, kalau itu dibuat, selesai," sambung dia.

Baca artikel menarik lainnya TribunJakarta.com di Google News

Sumber: jakarta.tribunnews.com

Komentar