GELORA.ME - Daun keji beling atau yang dikenal dengan nama ilmiah Strobilanthes Crispus merupakan daun yang mudah dijumpai di Indonesia.
Daun ini umumnya dijadikan sebagai pembatas kebun atau pagar untuk rumah. Namun, tak hanya menarik untuk dijadikan sebagai hiasan, daun keji beling ini juga diduga kuat memiliki berbagai manfaat kesehatan untuk tubuh.
Sebab, daun ini mengandung berbagai senyawa kimia aktif yang dapat dijadikan sebagai obat herbal, dan nutrisi penting. Misalnya seperti vitamin C, vitamin B1, vitamin B2 dan asam galat.
Lantas, kira-kira apa manfaat daun keji beling untuk kesehatan tubuh? Yuk, ketahui faktanya di sini!
Melansir dari biomedcentral.com, berikut adalah beberapa manfaat daun keji beling untuk kesehatan yang jarang diketahui.
Baca Juga: 7 Manfaat Kopi Hitam bagi Kesehatan, Salah Satunya Bisa Mengurangi Risiko Kanker
- Membantu mengatasi kencing batu
Salah satu manfaat dari daun keji beling diyakini dapat membantu mengatasi kencing batu atau batu kandung kemih. Untuk mengolah daun tersebut, ada dua cara yang bisa digunakan.
Salah satunya adalah dengan merebus delapan lembar daun tersebut yang sudah dicuci dan dipotong dengan tiga gelas air. Kemudian daun direbus hingga tersisa dua seperempat gelas, lalu dinginkan airnya.
Selanjutnya, saring airnya, dan minum airnya (tiga seperempat gelas) dengan madu sebanyak tiga kali sehari.
- Mencegah radikal bebas
Manfaat selanjutnya adalah dapat mencegah radikal bebas, dikarenakan daun ini mengandung polifenol, alkaloid, flavonoid, dan tanin.
Beberapa senyawa tersebut efektif dalam mencegah paparan radikal bebas berlebihan di dalam tubuh.
Radikal bebas sendiri merupakan pemicu dari beberapa kondisi atau penyakit serius. Contohnya seperti penurunan penglihatan, penuaan dini, dan penyakit jantung.
Baca Juga: Simak 8 Kekayaan Manfaat Jeruk Bagi Kesehatan Tubuh
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: jawapos.com
Artikel Terkait
Ditemukan Pelanggaran, Kemenag Cabut Sertifikat Halal Roti Okko
10 Tahun Pemerintahan Jokowi: Warisan Utang Menggunung, Tak Sebanding dengan Pertumbuhan
Viral Banyak Anak Cuci Darah di RSCM, Ini Penyebab serta Pencegahannya
Hasil Uji BPOM: Roti Okko Mengandung Pengawet Ilegal, Roti Aoka Lolos Uji