GELORA.ME - Mitos kegiatan atau makanan yang tidak boleh dilakukan atau dikonsumsi selama masa haid telah menjadi cerita turun-menurun hingga saat ini.
Tak heran jika masih banyak wanita di luar sana yang masih menerapkan beberapa mitos tersebut selama periode haid berlangsung.
Faktanya beberapa kegiatan atau beberapa hal yang dilarang ternyata memiliki manfaat yang bagus bagi tubuh.
Untuk mengetahui lebih lanjut simak mitos dan fakta yang perlu kamu ketahui selama periode haid berlangsung.
Mitos dan Fakta Selama Haid
Di bawah ini adalah mitos dan fakta yang perlu kamu ketahui selama masa haid, yakni:
1. Tidak Boleh Keramas
Mitos, mandi atau mencuci rambut selama menstruasi dapat menyebabkan masalah kesehatan.
Faktanya, mandi atau mencuci rambut selama menstruasi tidak memiliki dampak negatif pada kesehatan. Menjaga kebersihan tubuh adalah hal yang penting dan dianjurkan.
Fakta lainnya seputar keramas yakni, dapat melemaskan otot-otot dan dapat meringankan sakit kepala yang kerap melanda seorang wanita selama haid.
2. Tidak Boleh Berolahraga
Mitos, wanita yang sedang menstruasi tidak boleh berolahraga.
Faktanya, berolahraga selama menstruasi sebenarnya dapat membantu mengurangi kram dan meningkatkan suasana hati. Aktivitas fisik yang ringan hingga sedang dapat bermanfaat.
3. Tidak Boleh Minum Es
Mitos, makanan dingin atau minuman es dapat memperburuk menstruasi.
Faktanya, tidak ada bukti penelitian yang mendukung bahwa makanan dingin atau minuman es dapat memperburuk menstruasi. Setiap wanita memiliki toleransi makanan yang berbeda selama masa haid berlangsung.
Baca Juga: Kenali Gejala dan Cara Pencegahan Kondisi Telat Haid
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: suratdokter.com
Artikel Terkait
Ditemukan Pelanggaran, Kemenag Cabut Sertifikat Halal Roti Okko
10 Tahun Pemerintahan Jokowi: Warisan Utang Menggunung, Tak Sebanding dengan Pertumbuhan
Viral Banyak Anak Cuci Darah di RSCM, Ini Penyebab serta Pencegahannya
Hasil Uji BPOM: Roti Okko Mengandung Pengawet Ilegal, Roti Aoka Lolos Uji