RADAR JOGJA - Peningkatan penggunaan perangkat seluler, seperti ponsel pintar, telah membawa perhatian pada dampak potensial radiasi yang mungkin dihasilkan oleh perangkat tersebut.
Penggunaan ponsel dalam jangka waktu yang lama akan menyebabkan beberapa bahaya.
Beberapa penelitian menunjukkan bahwa paparan radiasi HP yang berlebihan dapat terkait dengan gangguan tidur, sakit kepala, dan stres.
Walaupun belum ada konsensus ilmiah yang jelas, beberapa penelitian menyiratkan adanya potensi risiko kanker terutama pada jaringan di sekitar kepala dan leher.
Baca Juga: Jumlahnya Capai Jutaan, Pelipatan Surat Suara Libatkan Ratusan Warga
Untuk bantu mengantisipasinya Berikut tips untuk mengurangi dampak radiasi hp ;
1. Gunakan Alat Pelindung
Ada berbagai produk di pasaran seperti pelindung radiasi atau bingkai anti-radiasi yang dapat membantu mengurangi paparan langsung radiasi.
2. Gunakan Mode Pesawat Saat Tidak Digunakan
Aktifkan mode pesawat ketika ponsel tidak digunakan, terutama saat tidur. Ini membantu menghentikan sinyal dan mengurangi emisi radiasi.
3. Batasi Penggunaan Ponsel
Batasi waktu panggilan telepon, terutama panggilan yang panjang. Semakin lama ponsel digunakan untuk panggilan, semakin besar paparan radiasinya.
4. Jangan Simpan Ponsel di Dekat Tubuh Saat Tidur
Hindari menempatkan ponsel di dekat kepala atau di bawah bantal saat tidur. Letakkan ponsel di meja atau tempat yang jauh dari tubuh.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: radarjogja.jawapos.com
Artikel Terkait
Ditemukan Pelanggaran, Kemenag Cabut Sertifikat Halal Roti Okko
10 Tahun Pemerintahan Jokowi: Warisan Utang Menggunung, Tak Sebanding dengan Pertumbuhan
Viral Banyak Anak Cuci Darah di RSCM, Ini Penyebab serta Pencegahannya
Hasil Uji BPOM: Roti Okko Mengandung Pengawet Ilegal, Roti Aoka Lolos Uji