GELORA.ME -Dukungan Partai Demokrat diartikan sebagai sebuah amanah tersendiri bagi bakal calon presiden Prabowo Subianto untuk bertarung di Pilpres 2024.
Setelah mendengarkan deklarasi dukungan dari Ketum Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Prabowo memastikan akan memegang kepercayaan yang diberikan kepadanya.
"Dukungan tersebut bagi saya adalah suatu wujud kepercayaan dan harapan yang diletakkan di atas pundak saya bersama dengan partai-partai lain yang sudah mengusung saya," kata Prabowo di Plenary Hall Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta Pusat, Kamis malam (21/9).
Selanjutnya dengan mata berkaca-kaca, Ketua Umum Partai Gerindra itu menerima keputusan dari Partai Demokrat yang mengusungnya sebagai bakal Capres 2024.
"Saya hanya bisa mengatakan bahwa saya menerima keputusan ini, saya akan berbuat yang terbaik. Saya akan memberi segala yang ada agar kepercayaan tersebut tidak saya kecewakan," tegas Prabowo dengan suara bergetar.
Dengan deklarasi dukungan ini, Partai Demokrat otomatis bergabung dengan KIM bersama Partai Golkar, Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Partai Gelora, dan Partai Garuda
Sumber: RMOL
Artikel Terkait
Terlibat Pengeroyokan di Serang Hingga Korban Tewas, Dua Prajurit TNI AD Langsung Ditahan
JANGGAL! Selain Ijazah, Skripsi Jokowi Ternyata Berbeda Dengan Teman Seangkatan, Kok Bisa?
VIRAL Beredar Pengumuman di Koran KR Tahun 1980 Jokowi Diterima Fakultas Kehutanan UGM
MPR Harus Copot Wapres Gibran!